Saturday, March 07, 2009

Welcome to The Real World

Hari kamis kemarin di saat gw berada di tengah-tengah kemacetan lalu-lintas gw melihat keadaan sekitar, gw melihat kalau gw berada ditengah-tengah orang yang berbaju rapih dan siap untuk bekerja, gw melihat beberapa orang sibuk membuka tokonya dan membersihkan toko mereka. Timbul banyak pertanyaan saat gw melihat hal-hal tersebut, apa ini hal-hal yang harus mereka alami setiap hari? Apa ini hal-hal yang seharusnya terjadi setiap hari, gw mungkin belum menjadi seperti mereka, tetapi kemarin gw cukup merasakan apa yang mereka alami dan jujur itu cukup membuat gw menderita. Karena setiap hari gw harus menghirup asap knalpot, gw harus menghadapi kemacetan lalu-lintas, gw harus menghadapi jalan-jalan ibukota yang mungkin akan membunuh gw karena ada beberapa orang yang seenaknya mengendarai kendaraan mereka.. Dan dapat dipastikan 50 % gw akan mati konyol klo gw terlalu lama berada di jalan.
Sungguh hal yang sangat tidak ingin gw alami lagi. But maybe this is the real world, the real world to survive, the real world to hanging on… the real world that has to be change,, dengan cara yang gw ga tahu. But someday there must be someone that has to change all these uncomfortable condition.

No comments: